Semua orang telah mengetahui bahwa makanan cepat saji yang tinggi lemak
dan mengandung gula dalam jumlah besar dapat menyebabkan obesitas.
Tetapi ternyata pola makan yang buruk ini juga dapat meningkatkan risiko
osteoporosis.
Ron Zernicke, seorang ilmuwan dari University of
Michigan's School of Kinesiology bersama dengan Cy Frank dari Alberta
Bone and Joint Health Institution telah memverifikasi bahwa gula dan
asupan lemak berperan dalam pengembangan kondisi seperti osteoporosis
dengan cara melemahkan tulang.
Junkfood yang tinggi gula dan
lemak jenuh dapat menghambat penyerapan kalsium, selain itu lemak jenuh
dapat membentuk larutan yang mirip sabun dan dapat melapisi usus. Kedua
efek tersebut dapat menyebabkan tubuh tidak mampu menyerap kalsium
dengan optimal untuk menjaga tulang kuat.
Sayangnya makanan cepat
saji tidak hanya terlalu banyak mengandung gula, tetapi beberapa juga
mengandung terlalu banyak garam. Natrium dalam garam merupakan bagian
yang penting dalam diet seseorang dan 90 persen natrium dalam tubuh
diperoleh dari konsumsi garam.
Namun garam dapat menyebabkan
hilangnya kalsium, terutama garam meja yang sering ditambahkan ke dalam
makanan siap makan. Bahkan, sebanyak 40 mg kalsium akan hilang dari
tubuh melalui urin untuk setiap 2.300 mg natrium (satu sendok teh
garam).
Padahal orang-orang dapat mengonsumsi sekitar 4.000 mg
garam dari makanan cepat saji per harinya. Selain itu, konsumsi soda
bersama junkfood semakin mengurangi jumlah kalsium dalam tubuh yang
diperlukan tulang.
Sekitar 100 mg kafein dan gula yang terkandung
dalam soda mampu menghilangkan sekitar 6 mg kalsium dari dalam tubuh,
seperti dilansir naturalnews, Rabu (23/1/2013).
Zernicke
dan Frank telah mencatat bahwa 1 dari 3 wanita di dunia mengalami patah
tulang pinggul pada usia 85 tahun akibat osteoporosis. Dan yang lebih
menakutkan adalah sekitar 20 persen dari jumlah tersebut akan meninggal
setelah satu tahun mengalami cedera tulang pinggul.
Jika obesitas
saja tidak cukup menjadi alasan untuk berhenti mengonsumsi junk food,
mungkin Anda akan berpikir ulang setelah mengetahui bahwa efek buruk
junkfood dapat menyebabkan pengeroposan tulang dan osteoporosis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar